Monday, July 28, 2008

Mencari TUHAN Di Waktu Pagi

"TUHAN, pada waktu pagi aku mendengar suaraMU, pada waktu pagi aku mengatur persembahan bagiMU, dan aku menunggu-nunggu." (Mzm 5:4)

Apa yang Anda pikirkan ketika terbangun dari tidur lelap anda di pagi hari? apakah anda kembali meraih guling dan bantal anda, dan berkata, "ahhh 10 menit lagi deh saya baru bangun.". Atau apabila anda seorang karyawan, apakah prioritas pekerjaan mana yang anda mau kerjakan lebih dahulu itu yang menjadi pikiran anda?, apabila anda seorang ibu rumah tangga apakah anda buru-buru bangun untuk menyiapkan makanan untuk suami dan anak-anak Anda?

Atau anda mau belajar seperti Daud, yang menunggu-nunggu waktu pagi untuk memberikan persembahan kepada TUHAN? Dan hal inilah hal yang paling DIA inginkan, yaitu mencari DIA pada waktu pagi, YESUS yang adalah Anak ALLAH, di tengah-tengah kesibukan dan kelelahanNYA, DIA bangun pagi-pagi mencari BAPA di Sorga. Teladan di dalam Alkitab sudah ditunjukkan, tinggal kita sebagai AnakNYA memilih untuk taat atau tidak melakukannya.

Saya berdoa agar Anda semua sebagai Anak-anak ALLAH Yang Maha Tinggi mencontoh teladan dari YESUS dan Daud, untuk memberikan awal hari kita kepada TUHAN. Dan saya percaya semua urusan, semua problem, dan semua tantangan hari itu akan ditopang oleh DIA. Amin.
(The Djojo)

0 comments:

Post a Comment